SuaraSumedang.id - Lidah buaya dipercaya memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Tumbuhan dengan daun berdaging tebal ini sudah dijadikan sebagai obat dan bahan baku kosmetik sejak berabad-abad silam. Hal itu tercatat dalam manuskrip pengobatan kuno Mesir.
Gel lidah buaya umum dijadikan olesan untuk kulit agar terhindar dari sengatan panas matahari dan membantu menyembuhkan luka.
Namun, tahukan Anda, tanaman yang lumrah dijadikan tanaman hias itu memiliki banyak manfaat selain hanya sebagai lotion pencegah sengatan terik matahari. Tumbuhan yang satu ini tumbuh subur di daerah Afrika Utara, Eropa Selatan juga Kepulauan Canary.
Dilansir dari laman Healthline, lidah buaya lumrah tumbuh di kawasan iklim trofis. Di antara manfaat lidah buaya yakni bisa meredakan mulas hingga mampu memperlambat penyebaran kanker payudara.
Baca Juga:5 Fakta Kasus Karyawan Alfamart vs Ibu Pencuri Cokelat, UU ITE Jadi Senjata
Berikut ini beberapa manfaat lidah buaya bagi kesehatan tubuh.
Pereda sakit maag
Penyakit gastriesophageal refluc disease (GERD) merupakan gangguan pencernaan yang menyebabkan penderitanya mual. Sebuah penelitan pada 2010, mengungkapkan bahwa mengkonsumis 1 hingga 3 ons gel lidah buaya saat makan dapat mengurangi serangan GERD.
Hal itupun dipercaya bisa meringankan masalah pencernaan lainnya. Rendahnya kadar racun dalam tanaman lidah buaya membuatnya menjadi obat yang aman dikonsumsi dan mampu meredakan masalah pencernaan dalam tubuh.
Alternatif untuk obat kumur
Baca Juga:Polisi Buru Penyedia Jasa Ratusan PMI yang Diamankan di Bandara Kualanamu
Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal Ilmu Kesehatan Ethiopia pada 2014, tim peneliti berhasil menemukan ekstrak lidah buaya yang ternyata aman dan efektif dijadikan obat kumur alami.
Kandungan dosis vitamin C dalam lidah buaya efektif meblokir plak. Obat kumur lidah buaya pun efektif mengobati sariawan di mulut atau gusi bengkak.
Menurunkan gula darah
Rutin mengkonsumsi dua sendok makan jus lidah buaya per hari bisa membuat kadar gula darah turun untuk penderita diabetes tipe 2. Hal ini sebagaimana tercatat dalam laporan Jurnal Internasional Fitoterapi dan Fitofarmaka.
Namun, Anda disarankan tidak sembarangan mengkonsumsi jus lidah buaya bersamaan dengan konsumsi obat diabetes. Hal ini bisa menurunkan jumlah glukosa dalam tubuh ke tingkat yang berbahaya.
Pencahar alami
Lidah buaya pun ternyata dianggap sebagai pencahar alami. Sejumlah penelitian mengungkapkan manfaat tanaman sukulen ini untuk membantu melancarkan pencernaan dalam tubuh.
Tim ilmuan Nigeria melakukan penelitian pada tikus dan menemukan gel lidah buaya mampu meredakan sembelit. Namun, studi lain yang dilakukan oleh National Institutes of Health, menyebutkan komnsumsi ekstrak daun lidah buaya menyebabkan pertumbuhan tumor di usus besar tikus laboratorium.
Meski begitu, The Mayo Clinic merekomendasikan penggunaan lidah buaya untuk meredakan sembelit, tapi harus berdasarkan resep dokter. Mereka menyarankan dosis 0,04 hingga 0,17 gram jus kering lidah buaya untuk meredakan sembelit.
Jika Anda memiliki penyakit Crohn , kolitis , atau wasir, sebaiknya tidak mengonsumsi lidah buaya. Hal ini dapat menyebabkan kram perut yang parah dan diare.
Anda harus berhenti mengonsumsi lidah buaya jika sedang mengonsumsi obat lain. Ini dapat menurunkan kemampuan tubuh Anda untuk menyerap obat.
Bahan alami untuk perawatan kulit
Hal ini sebetulnya sudah banyak diketahui oleh khalayak. Lidah buaya sangat ampuh guna menjaga kulit Anda tetap bersih dan lembab. Kadar air dalam daun lidah buaya dipadukan dengan senyawa karbohidrat kompleks membuat lidah buaya efektif dijadikan bahan alami pelembab kulit dan wajah
Mampu melawan kanker payudara
Sebuah studi baru yang diterbitkan dalam Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine menemukan sifat terapeutik dari aloe emodin, senyawa dalam daun lidah buaya.
Tim peneliti menyebutkan lidah buaya ternyata memiliki potensi dalam memperlambat pertumbuhan kanker payudara. Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk menunjang hasil penelitian itu.