Scroll untuk membaca artikel
Selasa, 27 September 2022 | 16:48 WIB

5 Wisata Indah di Jawa Barat yang Menyimpan Legenda, Salah Satunya Megalitikum Tertua di Dunia

Susandi
5 Wisata Indah di Jawa Barat yang Menyimpan Legenda, Salah Satunya Megalitikum Tertua di Dunia
TANGKUBAN-PERAHU (Disparbud Jabar)

SuaraSumedang.id - 5 wisata indah di Jawa Barat ini menyimpan cerita-cerita legenda dan sejarah.

Jawa Barat sendiri selain memiliki keindahan alam juga terdapat banyak cerita rakyat dan juga kisah sejarah yang terus dilestrikan hingga saat ini.

Berikut 5 wisata indah di Jawa Barat yang kaya akan legenda dan sejarahnya.

1. Gunung Tangkuban Parahu

Baca Juga:Cek BSU Tahap 3 di bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id Dapatkan Rp600 Ribu, Berikut Kriterianya

Gunung Tangkuban Parahu erat kaitannya dengan legenda Sangkuriang.

Gunung Tangkuban Perahu ini diceritakan terbentuk karena kemarahan Sangkuriang yang gagal menikahi Dayang Sumbi.

Sangkuriang sendiri jatuh cinta dengan Dayang Sumbi yang merupakan anak kandungnya.

Karena tahu itu adalah anaknya maka Dayang Sumbi mengajukan syarat bagi Sangkuriang yaitu membendung citarum dan membuat perahu dalam semalam.

Ketika Sangkuriang hampir berhasil, Dayang Sumbi kemudian menggagalkan dengan membuat waktu seolah-olah sudah pagi.

Baca Juga:Keindahan Wisata Tanjung Duriat Jatigede Sumedang, Simak Rute dan Harga Tiketnya

Sehingga perahu itupun ditendang oleh Sangkuriang dan membentuk Gunung Tangkuban Perahu.

2. Situ Bagendit

Danau yang terletak di Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut juga sangat melegenda dengan cerita rakyatnya.

Tokohnya yaitu Nyi Endit atau Bagendit yang memiliki gelimang harta namun sangat pelit.

Diceritakan datang Kakek misterius yang meminta bantuan pada Nyi Bagendit namun malah ditolak dan dihina hingga akhirnya sang kakek menancapkan tongkat ke tanah dan ketika dicabut keluar air.

Air itu terus mengalir dan membanjiri kediaman Nyai Bagendit.

3. Situ Cangkuang dan Kampung Pulo

Situ yang terletak di Garut ini memiliki  melegenda hingga hari ini.

Selain danau, Situ Cangkuang juga memiliki kampung Pulo yang memiliki sejarah luar biasa bagi penyebaran Agama Islam.

Tokoh yang terkenal dan menghuni tempat tersebut adalah Eyang Embah Dalem Arief Muhammad yang  memiliki  6 anak perempuan dan 1 laki-laki.

4. Gua Sunyaragi

Gua ini merupakan peninggalan Kasepuhan Cirebon yang konon dibangun pada abad ke-17 hingga 18 M.

Ada beberapa tempat yang disakralkan dan memiliki makna khusus tersendiri.

5. Gunung Padang

Gunung Padang merupakan situs  Situs Megalitikum yang terletak di Cianjur Jawa Barat.

Situs ini disebut sebagai situs tertua dan mengalahkan Piramida Gaza yang ada di Mesir.

Situs Gunung Pada hingga sekarang masih dalam penelitian oleh para ahli.

Sumber: Disparbud Jabar

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Hiburan

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda