SuaraSumedang.id - Penggawa Persib Bandung, Rachmat Irianto mengalami diare hingga harus dilarikan ke rumah sakit oleh tim Persib. Ia bermasalah dengan sistem pencernaannya.
Dokter tim Persib Raffi Ghani mengatakan semula Irianto mengeluh karena terus bolak balik ke toilet akibat diare.
Sebelumnya, Irianto sempat pulih, tapi akhirnya diare yang menyerangnya kembali kumat hingga akhirnya harus menjalani rawat inap di salah satu rumah sakit di Kota Bandung.
“Untuk Rachmat Irianto, dua hari yang lalu (Senin 3 Oktober 2022) mengalami masalah di bagian pencernaan. Sempat pulih pada sorenya, tapi pagi kembali kambuh,” kata Rafi, Rabu (5/10/2022).
Baca Juga:PSI Deklarasikan Ganjar Pranowo Jadi Capres, Rocky Gerung: Bu Mega Gak Bakal Marahi Anak Kecil
Selain diare, kata dia, Irianto pun mengalami muntah-muntah. Alhasil, Raffi langsung melarikan Irianto ke rumah sakit.
“Dikarenakan diare lebih dari 10 kali dan disertai muntah, Rian harus mendapatkan perawatan di rumah sakit,” ujarnya.
Raffi pun mengaku tetap intens memantau perkembangan Irianto. Ia berharap pemain bernomor punggung 53 tersebut segera pulih dan bergabung dengan skuad berjulukan Maung Bandung.
“Semoga kondisinya terus membaik dan soal rehidrasi dari Rian hanya untuk satu atau dua hari ini. Kita doakan sama-sama juga agar cepat pulih,” bebernya.
Akibat bermasalah dengan sistem pencernaannya, Irianto pun harus absen dalam tiga sesi latihan Persib pada pekan ini.
Baca Juga:Cinta Mati pada Putri Candrawati Jadi Alasan Ferdy Sambo Tega Menghabisi Nyawa Brigadir J
Bek PERSIB, Rachmat Irianto absen dalam tiga sesi latihan di pekan ini karena sakit. Dokter tim, dr. Raffi Gani mengatakan, Rian — sapaan akrab Rachmat Irianto — tengah mengalami masalah pada pencernaannya.
Pemain bernomor punggung 53 ini pun kini sedang menjalani rawat inap di salah satu rumah sakit di Kota Bandung.
“Untuk Rachmat Irianto, dua hari yang lalu (Senin 3 Oktober 2022) mengalami masalah di bagian pencernaan. Sempat pulih pada sorenya, tapi pagi kembali kambuh,” kata Rafi, Rabu, 5 Oktober 2022.
“Dikarenakan diare lebih dari 10 kali dan disertai muntah, Rian harus mendapatkan perawatan di rumah sakit,” tambahnya.
Meskipun sudah mendapatkan penanganan di rumah sakit, Raffi bersama tim dokter PERSIB akan tetap memantau perkembangan pemain yang juga kapten Pangeran Biru tersebut.
“Semoga kondisinya terus membaik dan soal rehidrasi dari Rian hanya untuk satu atau dua hari ini. Kita doakan sama-sama juga agar cepat pulih,” ungkap Raffi. (Sumber: Persib)