SuaraSumedang.id- Adegan romantis Aldebaran dan Andin bikin rindu penonton Ikatan Cinta, yuk intip momen Mas Al saat nyamar jadi mahasiswa untuk melihat Andin ngajar di kampus.
Momen sinetron Ikatan Cinta yang dibintangi oleh Arya Saloka dan Amanda Manopo yang berperan sebagai istrinya, kini tinggalah kenangan.
Mengingat bahwa Andin yang diperankan oleh Amanda Manopo diceritakan telah meninggal dalam sinetron yang dicintai banyak masyarakat Indonesia tersebut.
Namun, tak sedikit juga yang rindu akan momen-momen yang dilakoni oleh kedua pemeran utama itu, Andin dan aldebaran. Selain dari ceritanya yang menarik kemistri keduanya juga sangat kuat.
Baca Juga:Sudah Cinta Mati, Hotman Paris Tawarkan Meriam Bellina Sebagai Aspri dengan Gaji Tinggi
Terbukti dari banyak penggemar yang bahkan berharap mereka benar-benar mempunyai ikatan cinta di luar skenario syuting. Namun itu tidak akan pernah terjadi lantaran Arya Saloka telah memiliki seorang istri dan juga anak.
Kendati begitu, fans tetap larut dalam cerita yang diperankan Amanda dan Arya Saloka. Seperti momen-momen dari adegan yang menunjukkan sifat Aldebaran yang bikin gemes para penonton seperti berikut.
Momen saat Andin sedang mengajar di kampus. Saat itu ia sedang fokus menjelaskan beberapa materi kepada mahasiswanya, tanpa sadar sang suami ikut absen menjadi salah satu mahasiswa dan duduk disana sambil merekam dirinya mengajar.
![Andin di Sinetron Ikatan Cinta [Tnagkap Layar Youtube]](https://media.suara.com/suara-partners/sumedang/thumbs/1200x675/2023/03/23/1-screenshot-2023-03-23-160017.png)
"Ya saya kan main hp pengen ngerekam kamu, kamu ngajar kayak gimana" jawabnya dengan santai ala Aldebaran yang cool.
Sontak Andin tersipu malu sambil ditunjukkan video yang suaminya rekam sebelumnya. (*)
Baca Juga:5 Pejabat yang Terancam Dipecat Gara-gara Gaya Hidup Mewah Keluarga