SuaraSumedang.id – Baru-baru ini beredar sebuah ungahan yang mengklaim bahwa Lesti Kejora alami KDRT yang kedua kalinya oleh Rizky Billar.
Dilansir SuaraSumedang.id dari kanal YouTube Ragam Informasi pada Kamis, (30/3/2023) disebutkan bahwa Rizky Billar lakukan KDRT yang kedua kalinya, akibatnya Lesti Kejora diklaim meninggal dalam unggahan tersebut.
Video tersebut ditulis dengan judul “BREAKING NEWS, LESTI KEJORA ALAMI KDRT 2 KALI, LESTI DIKABARKAN MENINGGAL,”
Selain itu, thumbnail juga terlihat foto kenangan Rizky Billar dengan istrinya, potret Lesti yang sedang dirawat, dan seorang yang sudah dikafani. Dalam thumbnail juga terdapat tulisan yang sama sebagaimana judul.
Baca Juga:Spain Masters 2023: Drama Rubber Game, Gregoria Mariska Tunjung Maju ke Perempat Final
Dalam video tersebut, narator menjelaskan awal penyebab KDRT yang terjadi dalam rumah tangga Lesti Kejora, pasalnya karena Rizky Billar yang diduga selingkuh.
Lebih lanjut, video tersebut juga menjelaskan aksi KDRT yang dilakukan Rizky Billar terhadap Lesti Kejora dengan melempar bola, membanting, hingga mencekik. Kemudian video tersebut beralih pada tampilan lesti yang sedang dirawat.
Narator kemudian mengutip unggahan yang lain dan disebutkan bahwa Lesti Kejora meninggal akibat alami KDRT yang kedua kalinya.
Lantas, benarkah kabar tersebut? kita lihat cek faktanya di sini.
Menurut pengamatan mengenai video yang dijelaskan sebelumnya, bahwa ada ketidaksesuaian dalam judul dengan isi.
Video yang berdurasi 3:48 tersebut hanya mengungkit kasus KDRT Rizky Billar terhadap Lesti pada 2022 lalu. Bahkan tidak ditemukan dokumentasi Lesti Meninggal.
Saat ini Rizky Billar dan Lesti Kejora tampak memperbaiki hubungan rumah tangganya, dan keduanya mengakui hal tersebut melalui beberapa podcast.
Terlebih lagi, Lesti Kejora masih terlihat aktif di sosial media dan layar kaca, begitu juga dengan Rizky Billar yang tampak menyesali perbuatan yang telah lalu.
Jadi, berdasarkan penelusuran video yang beredar dapat disimpulkan bahwa kabar tersebut merupakan informasi menyesatkan, dalam konteks ini dikategorikan ke dalam berita bohong alias hoax.(*)
Sumber: YouTube Ragam Informasi