SUARA SUMEDANG - Persib Bandung kirimkan tiga pemain dari Akademi Persib untuk ikuti seleksi Timnas Indonesia U16.
Tiga pemain muda Akademi Persib tersebut ialah, Muhammad Bagus Cahaya Islami, Seva Ditya Rangga dan Zulkifli Lukmansyah.
Pemanggilan pemain tersebut datang melalui surat yang ditandatangani oleh Sekretari Jenderal PSSI, Yunus Nusi dengan nomor surat 1826/AGB/292/V-2023.
Hal ini adalah untuk seleksi pembentukan Tim Nasional Indonesia U16 di Jakarta yang berlangsung pada 28 Mei - 2 Juni 2023.
Baca Juga:HEBOH! Dijodohkan dengan Ariel NOAH, Inara Rusli Justru Beri Reaksi Mengejutkan: Aku Kayaknya...
Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono mengungkapkan kebanggaannya karena Akademi Persib bisa memberikan kontribusi terhadap Timnas Indonesia di setiap kelompok usia.
"Ada tiga pemain kami dari U-16 mengikuti seleksi PSSI, yang diseleksi secara langsung oleh empat mantan pemain internasional, salah satunya Roberto Carlos,” ucap Teddy, dikutip Suara Sumedang dari laman PERSIB (30/5/2023).
“Kami bangga ada pemain-pemain yang dipanggil Timnas,” sambungnya.
Sebelumnya, Persib berkontribusi dalam mengirimkan pemainnya ke Timnas Indonesia. Ada Beckham Putra Nugraha di kelompok U22 yang sukses meraih medali emas di SEA Games 2023.
Kemudian di tim senior, Persib mengirimkan empat pemain untuk membela Timnas Indonesia pada laga FIFA Matchday edisi Juni. Empat pemain tersebut ialah, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya dan Edo Febriansah. (*)