SUARA SUMEDANG - Beredar di short Youtube, video saat Luna Maya santap makanan khas Sumedang, malah dibanjiri doa supaya balikan dengan Ariel Noah.
Video tersebut diunggah oleh channel @lunamaya. Pada video itu terlihat Luna Maya yang sedang mengenakan kaos hitam, sedang menyantap Tahu makanan khas Sumedang atau yang bisa disebut Tahu Sumedang.
Luna Maya sempat tak kenali, makanan tersebut. Sampai-sampai bertanya pada teman yang duduk di dekatnya.
"Apa ini," tanya Luna.
"Temannya Tahu," ledek temannya.
Sontak saja, Luna Maya tertawa dan langsung santap tahu tersebut. Mantan kekasih Ariel Noah itu terlihat sangat menikmati makanan tersebut.
Sembari diiringi lagu oleh pengamen, Luna Maya tampak asyik berjoget sambil menyantap tahu Sumedang.
Video itu telah ditonton 17.000 kali dengan beragam komentar dari netizen.
"Gw 3 tahun 2 hari lebih tua dr boril... n gw berharap Luna kembali dgn Boril... Luna it's the best... type Boril sejalan dgn gw apa krn tanggal lahir jg bulan selisih 2hr...," ujar wraganet.
Baca Juga:8 Rumor dan Berita Transfer Pemain Bola Eropa, Lionel Messi dan Benzema ke Arab?
"Luna awet muda ea,. ALLOH BLES YOU ALWAY'S. DEAR:," tambah yang lainnya.
"Mantep makan tahu Sumedang sama golononya hee" ujar yang lain.(*)